Masa OJT saya memang sudah berakhir, tapi untuk laporan harus tetap berlanjut ya. Kali ini saya ingin menjelaskan sedikit tentang beberapa produk ataupun jasa yang ditawarkan BTN [sekalian promosi kale] hhehe.
Tak asing lagi, bahwa BTN atau Bank Tabungan negara adalah salah satu bank yang terkemuka di negara kita. Sebagai perusahaan yang bermutu, maka tingkat pelayanan dan produk yang ditawarkan bervariatif. Sesuai perkembangan jaman, banyak produk yang telah dilahirkan. Dalam peluncuran produk, ada yang namanya produk dana dan produk jasa. kali ini saya ceritakan sedikit tentang produk dana macam-macamnya seperti :
Tabungan Batara adalah salah satu macam tabungan Multiguna yang aman untuk dana Anda dengan berbagai kemudahan yang terus meningkat. Jika anda sudah mempunyai tabungan batara, maka anda akan mendapatkan Kartu ATM BATARA yang dapat digunakan bertransaksi di lebih dari 5.000 ATM Bank Pemerintah yang berlogo "Link" dan lebih dari 12.000 ATM bersama. Dengan menggunakan ATM Batara anda dapat melakukan penarikan tunai, transfer antar rekening di Bank BTN, untuk pembayaran segala kebutuhan anda, maupun untuk berbelanja di berbagai merchant.
Tabungan Tabungan e’Batarapos merupakan produk Tabungan Bank BTN yang diselenggarakan bekerjasama dengan PT. Pos Indonesia (Persero) melalui seluruh loket Kantor Pos yang telah On-line diseluruh Indonesia. Dengan menabung di Tabungan e’Batarapos, dana anda akan tersimpan lebih aman, mendapatkan bunga yang menarik dan nikmati berbagai manfaat dan fasilitas lainnya.
Tabungan yang diperuntukkan bagi calon jamaah haji dalam rangka persiapan Biaya Perjalanan Ibadah Haji. Bank BTN tehubung dengan sikohat Departemen Agama dan anda kan memperroleh nomor alokasi porsi keberangkatan beribadah haji.
Batara prima adalah salah satu jenis tabungan yang di tawarkan BTN. Di Batara Prima kita akan memperoleh bonus apabila tidak menarik dana selama 2 bulan. Adanya fasilitas point reward yang dapat ditukarkan dengan hadiah langsung. Serta memperoleh asuransi jiwa bebas premi untuk penabung perorangan.
Deposito adalah simpanan berjangka. Besar waktu yang ditawarkan bervariasi mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, 12 bulan, dan 24 bulan. Besarnya bunga yang diberikan pada deposito lebih menarik, sehingga hasilnya dapat digunakan sebagai modal yang cukup untuk berbisnis. Namun syaratnya saat pembukaan deposito berjangka ini, setoran awalnya minimun perorangan Rp. 1.000.000.- dan perusahaan atau lembaga Rp. 5.000.000.-
Simpanan dalam bentuk deposito berjangka yang sertifikat bukti penyimpanannya dapat dipindahtangankan. Bedanya jika kita mempunyai sertifikat deposito, maka Bank akan mengakui sebagai dana milik kita. Dapat diperjualbelikan dan dipindahtangankan dengan cara penyerahan dan bunga yang diberikan dibayarkan dimuka.
Giro adalah salah satu jenis bertransaksi dengan fleksibilitas tinggi. Di Giro kita dapat menunjang aktivitas usaha dalam pembayaran dan penerimaan, Memudahkan aktivitas kebutuhan keluarga/pribadi/usaha dan Mendapat jasa giro yang menarik.
Sekiranya, sekian dulu tentang macam-macam produk dana, lain kali saya jelaskan tentang produk lainnya. Terima kasih dan semoga bermanfaat.
-resha-